Keluarga Mahasiswa Teknik Elektro dan
Teknologi Informasi Universitas Gadjah Mada (KMTETI FT UGM) Yogyakarta, akan
menyelenggarakan Lustrum DTETI XI dalam rangka memperingati 55 tahun berdirinya
Departemen Teknik Elektro dan Teknologi Informasi UGM.
Kegiatan yang mengusung tema “Pengabdian
TETI untuk Masyarakat” ini menggelar tiga perlombaan, yaitu National Software
Development Competition dan National Data Science and Data Analytics
Competition untuk mahasiswa se-Indonesia dan National Scientific Writing
Competition untuk pelajar SMA/sederajat se-Indonesia.
Lustrum DTETI XI UGM ini akan
diselenggarakan pada 29 September 2018 mulai pukul 08.00 – 15.00 WIB, di Departemen
Teknik Elektro dan Teknologi Informasi UGM. (*)
0 comments:
Posting Komentar